Kecepatan Internetmu Tak Sesuai Janji? Kamu Harus Tahu Ini!


"Katanya 10 Mbps, tapi pas saya download kok paling dapat 900-an KBps ya"? Sering merasakan seperti itu? ketahui hal ini ya.

Illustrasi : Kecepatan Internet

Saat ini kecepatan internet jauh semakin tinggi dibanding 20 tahun lalu, mirip kayak badan anak kecil tetangga saya, yang sebelumnya gak sampai semeter tapi sekarang sudah lebih tinggi dari saya.

Hehehe....

Bayangkan aja, di awal tahun 2000-an kalau ada warnet yang pake kecepatan 128Kbps sudah dianggap paling kencang. Dan wajar, karena pada zaman itu internet mayoritas hanya dipakai untuk browsing dan chatting, belum ada nonton video atau game online seperti saat ini.

Nah, seiring berjalannya waktu, kecepatan internet menjadi semakin tinggi seperti sekarang ini.

Untuk penggunaan di rumah saja, produk yang banyak dipake saat ini seperti indihome menawarkan kecepatan mulai up to 10 Mbps.

Yang penting diketahui, kecepatan internet yang menggunakan kata "up to" menunjukkan angka segitu adalah kecepatan maksimal yang bisa dicapai dan pada prateknya jarang sekali bisa tembus kecepatan segitu.

Selanjutnya yang perlu diketahui satuan yang digunakan provider adalah bit per second (detik) sementara satuan yang digunakan oleh perangkat yang digunakan user adalah byte per second.

Serupa tapi tak sama, gampangnya penggunaan huruf b, jika byte menggunakan b besar (B) sedangkan bit menggunakan b kecil (b)

1 byte = 8 bit, 1 Megabyte (MB) = 8 Megabit (Mb)
Sehingga hitungan yang bisa kita dapat adalah

Pada kecepatan internet up to 10 Mbps, pada perangkat akan menunjukkan kecepatan maksimal sebesar 1,25 MBps.
Jadi bukan providernya yang bohong ya, tapi cara membaca kecepatan kita yang salah.

Sekali lagi ingat, biasanya kecepatan yang dijanjikan oleh provider adalah up to alias kecepatan maksimal yang bisa dicapai dan mungkin saja kurang.

Faktor pendukung kecepatan internet.

Ada beberapa hal yang menyebabkan kecepatan internet cepat atau lambat.

  1. Kualitas server yang sedang diakses.
  2. Waktu akses (biasanya malam hari internet akan mencapai kecepatn maksimal, karena jarangnya penggunaan).
  3. Jumlah layanan yang sedang diakses, jangan harap downloadmu menjadi cepat kalau sambil buka 10 video youtube + 5 video di FB secara bersamaan.
  4. Browser yang digunakan, hampir semua browser memiliki kualitas yang serupa, selalu update browser agar mendapatkan fitur yang maksimal.
So.... Kalau tiba tiba kamu lihat kecepatan internetmu 900 KBps, padahal kecepatan internetmu 10 Mbps jangan khawatir, karena 900 KBps itu setara dengan 7,2 Mbps.

Tak jauh jauh amat dari 10 Mbps kan.

Semoga bermanfaat.

#HJ#


Komentar